Pjs Bupati Trenggalek Sampaikan Harapan Dalam Pelantikan Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek

 
Pjs Bupati Trenggalek, Dyah Wahyu Ermawati, menghadiri pelantikan Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek.

Trenggalek surabayanewsweek.com - Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Trenggalek, Dyah Wahyu Ermawati, menghadiri pelantikan Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek untuk periode 2024-2029 pada Selasa (15/10). Acara berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Trenggalek, dengan prosesi pengambilan sumpah dan janji yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Trenggalek.

Setelah prosesi, dilakukan penandatanganan dan penyerahan berita acara. Erma sapaan akrabnya, menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan momen penting bagi kelanjutan kepemimpinan DPRD Trenggalek. “Hari ini, Selasa, 15 Oktober 2024, telah dilakukan pengambilan sumpah dan janji pimpinan DPRD Kabupaten Trenggalek periode 2024-2029,” jelas Erma.

Dalam Rapat paripurna yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD ini merupakan tahap kedua pelantikan, di mana Doding Rahmadi dilantik sebagai Ketua DPRD Trenggalek yang definitif. Erma berharap hubungan antara DPRD dan Pemerintah Kabupaten Trenggalek tetap terjaga dengan baik. “Ke depan, semoga kemitraan antara DPRD dan Pemkab Trenggalek dapat terus dipertahankan agar berjalan dengan baik,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris DPRD Trenggalek, Muhtarom, dalam pembukaan rapat paripurna menyatakan bahwa prosesi pelantikan telah sesuai dengan aturan yang berlaku. “Paripurna ini telah sesuai dengan pasal 149 ayat 1 Peraturan DPRD nomor 1 tahun 2020 tentang tata tertib paripurna terkait pengumuman dan pengambilan keputusan pelantikan Ketua DPRD,” ungkap Muhtarom.

Doding Rahmadi, yang kini resmi menjabat sebagai Ketua DPRD Trenggalek, menjelaskan bahwa pelantikan sempat tertunda karena keterlambatan SK dari Gubernur Jawa Timur  “Setelah pelantikan tiga Wakil Ketua, hari ini kita melaksanakan pelantikan Ketua DPRD definitif,” terang Doding. Doding juga menyampaikan bahwa agenda terdekat DPRD adalah membahas rancangan peraturan daerah terkait APBD tahun 2025. (hr)

Lebih baru Lebih lama
Advertisement