Poliklinik Rawat Jalan RSUD Gambiran Kota Kediri Akan Buka 6 Hari dalam Seminggu

KOTA KEDIRI – Rawat Jalan merupakan pelayanan medis kepada seorang pasien untuk tujuan observasi diagnosis, pengobatan, rehabilitasi dan pelayanan kesehatan lainnya tanpa mengharuskan pasien tersebut dirawat inap (opname).

Di Poliklinik Rawat Jalan RSUD Gambiran Kota Kediri, pasien akan mendapatkan perawatan medis terbaik dan bisa langsung pulang ke rumah pada hari yang sama dan pasien tidak perlu dirawat inap sehingga akan menghemat biaya yang dikeluarkan oleh pasien. 

Upaya meningkatkan pelayanan yang terbaik terhadap masyarakat terus dilakukan RSUD Gambiran Kota Kediri. Mulai Selasa (17/5) pekan depan, pelayanan di Poliklinik Rawat Jalan buka selama 6 hari kerja (Senin s/d Sabtu) yang semula hanya 5 hari kerja (Senin s/d Jum’at) dalam seminggu. 

RSUD Gambiran Kota Kediri selama ini melayani pasien dengan ketelitian dan penjelasan informasi yang diperlukan dalam mencapai kesehatan pasien oleh dokter spesialisnya yang didukung oleh tenaga keperawatan, tenaga para medis dan administrasi yang berkualitas dalam bidangnya. 

“Pengobatan dan pelayanan yang sangat baik tentunya karena didukung oleh tim medis dan non medis yang berkualitas di bidangnya. Namun itu saja tidak cukup, Kami juga harus membuat pasien semakin nyaman dengan menambah jam pelayanan rawat jalan,” terang Humas RSUD Gambiran. 

Dengan adanya tambahan waktu pelayanan di Poliklinik Rawat Jalan RSUD Gambiran Kota Kediri, diharapkan masyarakat dapat menyesuaikan dengan jadwal yang baru saat mengurus administrasi di RSUD Gambiran.(dim)

Lebih baru Lebih lama
Advertisement