Kejaksaan Negeri Tanbu : Masyarakat Sangat Antusias Ikuti Vaksinasi Covid 19 Gratis

 

TANAH BUMBU - Sekitar 400 warga Tanah Bumbu datang berbondong - bondong ikuti Vaksinasi Copid 19 di halaman kantor Kejaksaan Negeri Tanah Bumbu. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memperingati Hari Adhyaksa Ke 61 dengan mengambil thema "Berkarya Untuk Bangsa"

Hadir dalam acara tersebut Bupati Tanah Bumbu dr. H.M.Zairullah Azhar, MS.c. didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan Tanbu Setia Budi, M.Kes. dan Kepala BPKAD Tanbu Syamsudin, S.Sos. MM. Bupati Tanah Bumbu, H. Zairullah Azhar mengaku senang melihat antusias masyarakat menjalani vaksin Copid 19 yang diadakan oleh Kejari Tanah Bumbu. “Kami mengapresiasi langkah kejaksaan dalam mendukung upaya pemerintah memerangi Covid-19,” ujarnya

Bupati juga mengajak masyarakat agar tidak takut melaksanakan vaksin.  "Karena Vaksin selain menambah kekebalan tubuh dari serangan Virus Corona juga membuat tubuh kita menjadi sehat"sebutnya

"Tingkatkan protokol kesehatan dimanapun anda berada, dijalan gunakan masker, setelah sampai tujuan segera cuci tangan dengan  sabun di air yang mengalir dan selalu menjaga jarak, dan hindari kerumunan"pinta Zairullah

Selama ini  Upaya pemda untuk mencegah penyebaran Covid-19  terus dilakukan dengan cara gelar vaksinasi dan disiplin protokol kesehatan. "Seperti yang dilakukan oleh Kejaksaan Negeri Tanbu hari ini,  sekali lagi ini sangat kami Apresiasi" bebernya

Sementara itu Kepala Kejaksaan Negeri Tanah Bumbu M.Hamdan S dalam keterangan persnya mengatakan bahwa dalam Rangka Hari Bhakti Adhyaksa Ke 61 hari ini Kamis (15/7/2021), Kejari Tanbu berserta seluruh keluarga besar ikatan Adhyaksa melaksanakan Vaksin khususnya buat masyarakat Gunung Tinggi,  bekerjasama dengan Pemerintah Daerah Pemkab Tanbu melalui Dinas Kesehatan dengan menyiapkan 400 vaksin.

"Dalam vaksinasi ini, kami menyiapkan sebanyak 400 vaksin dan diutamakan warga yang bermukim di Kelurahan Gunung Tinggi, selebihnya untuk warga sekitar,” urai Hamdan.


“Semoga dengan terselenggaranya vaksinasi untuk warga, penyebaran wabah Covid-19 di daerah dapat diminimalisir. Selain itu juga kita membantu Pemerintah Indonesia dalam pelaksanaan vaksinasi,” katanya.

Warga sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh kejari Tanbu, berupa sembako. "Paling tidak ini sedikit mengurangi beban kami selama masa pandemi ini"ujar warga.

Selain mendapatkan vaksinasi secara gratis, lanjutnya, warga setempat juga diberikan bantuan beras dalam kemasan. "Terima kasih Bapak Kajari Tanbu, sukses selalu buat Kejari Tanbu"sebut warga dengan tersenyum ceria. (faris)

Lebih baru Lebih lama
Advertisement