BATULICIN - Penyebaran virus Corona penyebab covid-19 masih terus
terjadi, dan bahkan menunjukan peningkatan signifikan disejumlah wilayah
di Kabupaten Tanah Bumbu.
Ardiansyah S.Sos MM selaku juru bicara
Gugus Covid-19 Tanbu mngatakan, salah satu munculnya lonjakan kasus
covid-19 dikarenakan kurang nya kedisiplinan masyarakat dalam penerapan
protokol kesehatan terlepas dari karakter varian virus baru yang lebih
mudah menular
“Ada peningkatan jumlah terkonfirmasi dan masih
dalam perawatan dengan jumlah total sebanyak 379 orang (pasien) covid-19
di Tanbu,” ujarnya Minggu (25/7) saat dihubungi lewat Pesan WA nya.
Dirincikan
nya, angka 379 orang tersebar di 12 kecamatan dengan data dari gugus
covid-19 Tanbu sebagai berikut Kecamatan Simpang Empat 130 orang
(pasien), Kecamatan Batulicin 46, Kecamatan Kusan Hilir 22, Kecamatan
Kusan Tenggah 11, Kecamatan Sungai Loban 11, Kecamatan Angsana 56,
Kecamatan Satui 45, Kecamatan Kuranji 13, Kecamatan Kusan Hulu 23,
Kecamatan Teluk Kepayang 7, Kecamatan Karang Bintang 10 dan Kecamatan
Mentewe sebanyak 5 orang (pasien).
Diterangkannya, dari jumlah
total pasien terkonfirmasi yang masih dalam perawatan, baik yang dirawat
di fasiliatas pemerintah ataupun melakukan karantina mandiri sebanyak
379 jelas Juru bicara Covid-19 Tanbu.
“Angka tersebut mengalami
kenaikan 75 – 100 dibanding pekan lalu yang hanya berada pada angka 250
lebih pasien covid-19 yang masih dalam perawatan,” ujarnya.
Kemudian
lanjut Ardiansyah, untuk jumlah total kasus covid 19 ditanbu sebanyak
3554 orang, jumlah pasien yang berhasil sembuh 3062 orang dan yang
meninggal sebanyak 113 orang serta suspek 17 orang.
"Kita
berharap, kiranya masyarakat di Tanbu agar lebih hati hati dalam
beraktifitas, dengan menerapkan protokol kesehatan, begitu juga dengan
petugas dilapangan agar lebih memperketat lagi penerapan Prokes
tersebut. (faris)