MAGETAN - Pelantikan Dikmata (Pendidikan Pertama Tamtama Secata Rindam V/Brawijaya yang dipusatkan di lapangan apel Secata Rindam V/Brawijaya Chandradimuka Jl Gubernur Suryo No 1 Magetan.24/9/2020.
Dalam pelantikan ini diikuti lulusan prasis(prajurit siswa 147 Orang tamtama gelombang 1tahun 2020. Hadir pula dalam pelantikan Diktama ini letkol INF Ismulyono Tri Widodo SIP Komandan kodim 0804/Magetan.
Bertindak selaku inspektur upacara kali ini Pandam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Widodo Iryansyah. dengan Dan Up Letkol Inf M. Effendy (Dandodiklatpur), Paup Mayor Inf Muhammad Sodiq, S.T (Kasi Pers Sbagum Rindam V/Brw) sebagai penanggung jawab Letkol Kav Ibnu Kazim, S.Ip (Dan Secata rindam V/Brw).
Dalam amanat Pangdam V/Brawijaya. mengatakan, "Selamat atas dilantiknya sebagai anggota TNI AD, mulai sekarang kalian harus mempunyai sikap dan perilaku yang mencerminkan seorang prajurit yang sejati, prajurit yang memiliki disiplin dan mengabdi kepada satuan, bangsa dan negara, sebagai prajurit kalian harus senantiasa patuh, loyal dan taat kepada tugas, senantiasa bekerja keras, tabah, berani menghadapi resiko apapun dan jadilah sosok prajurit yang tangguh dan militan.
Perlu juga kalian ingat, bahwa kesuksesan kalian dalam berkarier tidak ditentukan oleh orang lain, tetapi sangat ditentukan oleh kemampuan dan kinerja yang kalian lakukan di satuan mu nanti dan kalian akan menjadi ujung tombak satuan, oleh karena itu kalian dituntut mampu memberikan pengabdian yang terbaik, panggilan tugas merupakan aspek kepribadian dan aspek intelektual secara seimbang.
Tanamkan pada hati kalian, bahwa menjadi prajurit bukanlah hanya mencari nafkah semata, namun lebih dalam lagi, profesi sebagai seorang prajurit TNI AD adalah suatu pilihan, merupakan tugas suci dan mulia, jadikan ini sebagai kebanggaan dan suatu kehormatan, karena kalian adalah penjaga kedaulatan Bangsa dan Negara Indonesia. Saya ingatkan, bahwasanya setiap prajurit TNI senantiasa siap sedia mengorbankan jiwa raganya untuk bangsa dan negara.
Khusus kepada Danrindam V/Brawijaya beserta jajarannya kami ucapkan banyak terima kasih yang sebesar-besarnya. Jangan lupa lakukan evaluasi dan pantau secara kontinyu terhadap hasil didik yang diperoleh, benahi memperbaiki segala kekurangan yang ada, sehingga hasil pendidikan Rindam V/Brawijaya semakin berkualitas dan bisa menjawab segala tantangan tugas yang ada." ucapnya.
Dalam acara Upacara ini diseleng garakan secara sederhana mengingat kondisi
saat ini masih dalam masa wabah Covit 19,walau demikian acara ini tetap
berjalan dengan tertib dan hikmat .
Sekitar pukul 09.15 Wib Upacara penutupan Diktama TNI AD gel 1 TA 2020 ini selesai dilaksanakan. Dan acara dilanjutkan dengan Selanjutnya pemberian ucapan selamat kepada para peserta yang telah dapat menyeleseikan pendidikan Dikmata TNI AD Gel I TA 2020 serta dilantik sebagai prajurit TNI AD.
Lanjut pangdam V/ brawijaya dalam amanatnya "Semoga Prajurit Tamtama yang baru dilantik ini dituntut untuk benar-benar menguasai tugas pokoknya sehingga dapat bermanfaat dan membanggakan TNI AD.
Jadilah prajurit yang profesional, mempunyai fisik yang baik,mental dan
intelektual yang berimbang. Ucapan trimakasih kepada Danrimdam V/Brw dan
para penyelenggara pendidikan sehingga pelaksanaan Dikmata TNI AD Gel I TA 2020
dapat berjalan lancar" pungkas.(trs)