Serah Terima Jabatan Dan Fisik BKPH Prajekan Berlangsung Sederhana



BONDOWOSO - Ditengah wabah Covid-19, Asper Kepala Bagian Kesatuan Pengelola Hutan (BKPH) Prajekan Kabupaten Bondowoso mengadakan serah terima jabatan dan fisik Moh. Jiman kepada Sutopo. Proses serah terima tersebut dipimpin langsung oleh Waka Utara ADM Perhutani Sabri, Rabu (26/08/2020).

Waka Utara Sabri, menyampaikan terima kasih kepada Pak Jiman atas pengabdiannya selama bertugas di BKPH Prajekan, yang mana beliau merupakan salah satu penggagas Kehutanan Sosial (KS). Saya sebenarnya satu paket dengan beliau yang masih di tugaskan di Mojokerto,  dan beliaunya cabut duluan dari Mojokerto pindah ke Bondowoso, namun hari ini beliau cabut duluan lagi ke Jombang.

Dan saya ucapkan terima kasih kepada Pak Asper (Jiman) yang telah mensupport dan membantu di dalam  pengelolaan hutan. Dan Pak Jiman tersebut patut di ajungin jempol. Saya selaku pribadi dan mewakili Waka Utara mohon maaf sebesar-besarnya disengaja maupun tidak disengaja. Kita sambung terus tali silaturahmi biarpun bertugas di tempat yang lain.

Harapan saya ditempat yang baru semoga kerasan, dan yang terakhir saya berharap kepada teman-teman bekerja seperti biasa Asper yang baru dan supaya di support, ucapnya.Hal yang sama di sampaikan Jiman, Saya mengucapkan selamat datang kepada KRPH yang baru dan selamat bertugas. Selebihnya saya menyampaikan permohonan maaf kepada semua jajaran perhutani BKPH Prajekan, bila selama menjalankan tugas sebagai BKPH ada tindakan maupun kelakuan yang kurang berkenan.

Sebagai manusia biasa pastinya tidak luput dari kesalahan, untuk itu sekali lagi saya mohon maaf atas segala kekurangan dan lain sebagainya.  Dan saya mohon doa dan dukungan dari rekan-rekan semua untuk menjalankan tugas baru di ke BKPH Jombang, harap Jiman. 

Ditempat yang sama Sutopo selaku Kepala BKPH Prajekan yang baru menyampaikan, setelah terima fisik ini saya bertanggung jawab sepenuhnya terhadap BKPH Prajekan dan kami mintak petunjuk dan support dari teman-teman dan  masukannya. Dan saya tinggal dua tahun purna tugas di perhutani semoga dengan dua tahun kedepan ini bisa bermanfaat dan memberikan yang lebih baik, pungkasnya. (Tok)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement