Uji Coba Rekayasa Lalin Jembatan Ujung Galuh, Dishub Akan Evaluasi


SURABAYA NEWSWEEK- Uji coba rekayasa lalu lintas  simpang empat dan Jembatan Ujung Galuh, sempat membuat pengguna jalan bingung, namun Dishub dan Satlantas Polrestabes menganggap hal ini wajar dan akan dilakukan evaluasi seminggu kedepan.

Saat diujicoba pukul 09.00 Wib, banyak pengguna jalan bingung dengan ujicoba rekayasa lalu lintas di simpang empat Jembatan Ujung Galuh. Titik yang paling membingungkan adalah simpang empat Jembatan Ujung Galuh-Darmo Kali-Jalan Bengawan. Beruntung banyak petugas gabungan yang mengarahkan pengguna jalan, Selasa (27/3/2018).

"Pak ini boleh lurus tidak?," tanya pengemudi mobil pickup dari arah Dinoyo yang hendak menuju ke arah Wonokromo.

Untuk pergantian pola arus lalu lintas yang pertama adalah di Jalan Darmo Kali, sisi Utara Jembatan Ujung Galuh atau dari Jembatan BAT yang mengarah ke kiri (selatan) menuju Darmo Kali maupun Bengawan.

Di jalan itu, petugas menerapkan pola satu arah. Yang menjadi kendala adalah kendaraan yang akan belok kanan dari Jalan Darmo Kali (Utara) ke arah Jalan Bengawan. Sebab biasanya kendaraan mengambil lajur kiri Jalan Bengawan, namun pada rute baru ini, kendaraan yang akan belok ke Jl Bengawan masuk ke lajur kanan jalan.

Pergantian rute yang kedua di Jalan Bengawan. Kendaraan yang mengambil lajur kanan, tidak bisa belok ke kiri arah Darmo Kali tembus Dinoyo. Tapi, kendaraan harus lurus ke Jembatan Ujung Galuh atau belok ke kanan menuju Darmo Kali tembus Marmoyo.

Selanjutnya, pola rekayasa yang ketiga adalah kendaraan yang melaju dari Darmo Kali sisi Selatan Jembatan Ujung Galuh. Kendaraan tidak bisa lurus menuju Darmo Kali tembus Dinoyo. Mereka diarahkan ke kanan dengan melintasi Jembatan Ujung Galuh terlebih dulu.

Kendaraan dari Darmo Kali sisi Selatan tetap bisa belok ke kiri ke Jalan Bengawan dengan tetap mengikuti arahan traffic Light. Akan tetapi mereka harus berhati-hati karena jalurnya akan berpapasan dengan kendaraan yang langsung belok ke kanan (tanpa mengikuti arahan traffic light menuju Jalan Bengawan.

Rekayasa yang terakhir adalah di sisi Timur Jembatan Ujung Galuh. Kendaraan yang belok kiri menuju Jalan Ngagel atau Bung Tomo bisa terus langsung. Namun yang akan belok ke kanan menuju Wonokromo, harus mengikuti arahan traffic light.

Kebingunan para pengendara ini ditambah dengan masih kurangnya rambu serta traffic light yang terlalu lama disatu sisi sehingga menimbulkan antrean kendaraan. Salah satu ruas jalan yang kurang rambu atau petunjuk jalan diantaranya, di Jalan Darmo Kali Utara dari Jembatan BAT Ngagel, sekitar 100 meter dari simpang empat Jembatan Ujung Galuh-Darmo Kali-Bengawan.

Kabid Lalu Lintas Dishub Surabaya Rubben Rico berjanji akan mengevaluasi hasil rekayasa lali lintas di simpang empat termasuk waktu pada traffic light ditiap sisi. 

"Seminggu ini akan terus kami evaluasi. Dalam satu minggu ini penambahan rambu dan traffic light ini segera kami lakukan," jelasnya.

Sedangkan Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Eva Guna Pandia menjelaskan bahwa, yang menjadi titik perhatian adalah, di simpang empat. Pihaknya akan menerjunkan personil selama uji coba rekayasa lalin di sekitar Jembatan Ujung Galuh. 

"Kami siapkan sepuluh orang personil setiap hari untuk membantu pengaturan," tambah Pandia.( Ham )

Lebih baru Lebih lama
Advertisement