Kabid Pengendalian
Penduduk DP3AP2KB Kota Kediri memberikan sambutan dihadapan kader PPKBK
|
KOTA KEDIRI – Dalam rangka mewujudkan
keluarga yang berkualitas, Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas Pemberdayaan
Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana
(DP3AP2KB) kembali menggelar pembinaan kepada kader Pembantu Pembina Keluarga
Berencana Kelurahan (PPKBK) dan Sub PPKBK se-Kota Kediri, Kamis (12/10) pagi di
Gedung Serbaguna Kelurahan Lirboyo, Kec. Mojoroto.
Kegiatan pembinaan tersebut sangat penting
dilakukan secara rutin sebagai bekal para kader PPKBK dan Sub PPKBK untuk
mensosialisasikan dan memberi edukasi program KB kepada masyarakat. Para kader
diharapkan lebih maksimal dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya untuk
bersosialisasi melalui kelompok Bina Keluarga Balita (BKB), Bina Keluarga
Remaja (BKR) maupun Bina Keluarga Lansia (BKL) sehingga peningkatan peran
wanita menuju keluarga yang sehat sejahtera dan yang berkualitas bisa cepat
terwujud.
Pembinaan kader PPKBK dan Sub PPKBK mengarah
kepada upaya pemberdayaan keluarga dengan fokus terhadap fungsi-fungsi keluarga
dan masing-masing fungsi keluarga terdapat nilai-nilai dasar yang harus
diikuti. Untuk mewujudkan masyarakat Indonesia yang sejahtera berawal dari
pembangunan karakter yang hebat yakni yang berintegritas, berpendidikan,
pekerja keras, gemar bergotong-royong, dan mampu berkomunikasi dengan baik.
Acara pembinaan tersebut dihadiri oleh Kepala DP3AP2KB
Kota Kediri yang diwakili Kepala Bidang Pengendalian Penduduk DP3AP2KB, Kepala
Bidang Keluarga Berencana DP3AP2KB, Kepala Kelurahan Lirboyo, seluruh Kasi dari
Bidang Pengendalian Penduduk dan Bidang Keluarga Berencana DP3AP2KB,
Koordinator Penyuluh KKBPK se-Kota Kediri, Penyuluh KKBPK wilayah Kec.
Mojoroto, seluruh Kader PPKBK dan Sub PPKBK Kec. Mojoroto dan tokoh masyarakat.
Kepala Kelurahan Lirboyo, Nanang Wahyono
mengatakan bahwa seluruh kader PPKBK dan Sub PPKBK merupakan ujung tombak
sekaligus menjadi tulang punggung dalam rangka meningkatkan peran serta
masyarakat untuk mensukseskan program keluarga berencana di lingkungan
Pemerintah Kota Kediri khususnya di Kec. Mojoroto.
Ia berharap peran dari kader PPKBK dan Sub PPKBK
dapat meningkatkan kemakmuran, kesejahteraan, kepedulian, tentunya menjadikan
Kota Kediri lebih maju. “Kami mewakili Pemerintah Kota Kediri menyampaikan
apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh kader. Begitupun juga Kita do’akan
Pemerintah Kota Kediri dalam hal ini Pak Wali bisa lebih memperhartikan
keberadaan kader PPKBK, “ ujar Lurah Lirboyo.
Sementara itu, Kabid Pengendalian Penduduk
DP3AP2KB Kota Kediri, Rice Oryza Nusivera atau yang biasa disapa Riris dalam
kesempatan tersebut menyampaikan penghargaan dan terimakasih kepada para kader
yang berada di setiap kelurahan di wilayah Kec. Mojoroto yang selama ini telah
bersinergi dalam membantu mensukseskan program kependudukan keluarga berencana
dalam rangka meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan keluarga khususnya di
Kota Kediri untuk menuju masyarakat Indonesia yang lebih baik.
Sebagaimana kita ketahui, lanjut Riris, pada
tanggal 14 Januari 2017 lalu Presiden RI Bapak Joko Widodo telah mencanangkan
Kampung KB di Kab. Cirebon Jawa Barat. Hal ini juga didukung dengan
dikeluarkannya Surat Edaran dari Menteri Dalam Negeri No. 440/70/SE Tanggal 11
Januari 2016 tentang Pencanangan dan Pembentukan Kampung KB yang kemudian
ditindaklanjuti dengan Surat Edaran Gubernur Propinsi Jawa Timur No.
440/90365/012.4/2017 Tanggal 31 Juli 2017 tentang Dukungan Lintas Program dan
Lintas Sektor guna mendukung program Kampung KB di Propinsi Jawa Timur.
Kampung KB merupakan miniatur pelaksanaan program
KB secara terpadu dan komperhensif ditingkat lini lapangan yaitu kelurahan,
dusun, RW, dimana setiap kampung KB merupakan konsep terpadu program KB dengan
program pembangunan lainnya seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi dan
lain-lain.
Pemerintah Kota Kediri melalui DP3AP2KB telah
mempunyai komitmen yang kuat dengan mencanangkan Kampung KB di Kelurahan Bawang
Kec. Pesantren pada tahun 2016. Untuk tahun ini, sudah bertambah 2 Kampung KB
yaitu di Kelurahan Manisrenggo Kec. Kota dan Kelurahan Tamanan Kec. Mojoroto,
dan saat ini mulai dirilis juga Kampung KB di Kelurahan Ketami Kec. Pesantren sehingga
diharapkan pada tahun 2018 lebih dari 50% kelurahan di Kota Kediri sudah
terbentuk Kampung KB.
“Melalui kegiatan ini kader PPKBK dan Sub PPKBK
dapat menambah wawasan Kampung KB di Kota Kediri dan diharapakan dapat
membantu mensukseskan Program Kependudukan
Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) di Kota Kediri dalam rangka
meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan keluarga menuju masyarakat
Indonesia lebih baik serta semoga kegiatan ini bisa bermanfaat bagi seluruh
kader PPKBK dan Sub PPKBK pada khususnya dan masyarakat Kota Kediri pada
umumnya,” harap Riris.(dim)