BONDOWOSO –
Hari pertama masuk kerja usai cuti bersama Hari Raya Idul Fitri, Bupati, Wakil
Bupati dan Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso lakukan Inspeksi Mendadak
(Sidak) ke semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Senin 03/07/2017.
Bupati Bondowoso
Drs. H. Amin Said Husni yang didampingi oleh Kepala Inspektorat, Kepala Badan
Kepegawaian Daerah dan Kepala Dinas Komonikasi dan Informatika, pertama kali mendatangi
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR). Kemudian melanjutkan sidak ke
Dinas Pertanian dan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga.
Sidak ini kami
lakukan untuk memantau kinerja dan kedisiplinan seluruh Aparatur Sipil Negara
(ASN) di masing-masing OPD. Sekalian, karena masih dalam suasana lebaran, saya
pribadi dan seluruh ASN mengucapkan Minal Aidin Wal Faizin, mohon maaf lahir
dan bathin, kata Bupati dalam sambutannya di Dinas PUPR.
Menurut Bupati,
berdasarkan informasi Sidak yang dilakukan oleh Wakil Bupati KH. Salwa Arifin
dan Sekda H. Hidayat, tingkat kedisiplinan ASN di setiap OPD yang dikunjungi
sangat maksimal. Secara umum
bagus, karena kami mewanti-wanti jauh-jauh hari, agar semua ASN di Bondowoso
bisa disiplin, taat aturan dan masuk di hari pertama kerja, imbuh Bupati di
halaman Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga.
Cuti bersama lebaran
tahun ini sangat panjang jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Oleh karena
itu, Bupati berharap agar semua ASN bisa kembali bersemangat dan meningkatkan
kinerja. Saat ini, semua
ASN masuk lagi di hari pertama kerja ini dengan pikiran yang fresh dengan
kreativitas yang baru, sehingga kinerja Pemkab Bondowoso ke depan bisa lebih
baik lagi, ucapnya.
Sidak kali ini terbagi
menjadi 3 tim, dimana Wakil Bupati bersama Asisten I mengunjungi Dinas
Perumahan dan Pemukiman, Dinas Kesehatan dan Badan Pengelolaan Keuangan dan
Aset Daerah. Sedangkan tim ketiga yang didampingi oleh Sekda mengunjungi Dinas
Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Koperasi, Perindustrian dan Kebudayaan
(Diskoperindag) dan Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP). (Tok)