Restocking Benih Ikan Disejumlah Sumber Air Di Probolinggo Kota


Ir Budi Krisyanto MSi Kepala DKP dan Tutang Aribowo Kepala BLH saat melepas bibit ikan di sumber air Sentong.
PROBOLINGGO - Pemerintah Kota melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kota Probolinggo, Selasa (23/11), menggelar Restocking Perairan Umum di 3 titik sumber mata air yang ada di kota seribu taman. Dari 3 titik tersebut di antaranya sumber mata air Sentong, Sumber mata air Sumber Wetan keduanya di Kecamatan Kedopok dan Sungai di Jalan Buya Hamka Kecamatan Wonoasih.   

Hadir dalam kesempatan yang bernuansa kekeluargaan ini Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Tutang Aribowo, Kepala Sekolah SMKN 1 Drs Didik Purwandi MM beserta 10 siswa sekolah tersebut, Perwakilan Kecamatan Kedopok dan Wonoasih serta Lurah Jrebeng Wetan dan Kidul.

Sementara Kepala DKP kota Probolinggo, Ir Budi Krisyanto MSi, dalam sambutannya Agenda Fist Stacking ini merupakan kegiatan rutin yang di gelar Dinas Kelautan dan perikanan kota Probolinggo 1-2 kali dalam setahun. “Ini merupakan kegiatan kesekian kalinya. 

Diharapkan dengan gerakan ini, akan dapat menyeimbangkan ekosistem kehidupan disumber mata air yang ada diwilayah kota, untuk  tahun 2016 kami program untuk menyebarkan bibit di tiga titik, dengan restocking ini akan ada ketersediaan ikan untuk selanjutnya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar.” Ujarnya.

Lebih jauh Budi Krisyanto menambahkan bahwa dengan Fist Stacking ini akan memberi kesadaran bagi masyarakat untuk gemar makan ikan, selain itu untuk memulihkan habitat ikan air tawar yang ada di sejumlah sumber mata air, memberikan fasilitas bagi masyarakat yang gemar memancing untuk menyalurkan hobi yang mereka punyai. Untuk hal yang bersifat kearah destinasi wisata, nantinya akan ditangani instansi terkait.”tambahnya.

Kabid pengelolaan sumber daya perikanan Ir Fitriawati MM menjelaskan bahwa, Fist stocking kali ini di lakukan di 3 sumber mata air yang ada di kota Probolinggo dengan melepaskan bibit ikan yang meliputi jenis Nila 18.134, Lele 10.000, dan Tombro 10.000. Adapun untuk sumber air sentong, jenis Nila sebanyak 10.000 ekor dan Tombro 5.000 ekor dan sisanya kami tebarkan di dua sumber air yakni di Sumber wetan dan sungai jalan Buya Hamka.”Ujarnya.

"Pelepasan ini sengaja di lakukan di perairan umum dengan tujuan memulihkan ekosistem perairan air tawar di tempat tersebut dan juga sebagai bentuk tindakan memberbaiki ekosistem ikan yang ada," Ungkap Fitriawati.

Saat disinggung mengapa memilih ke 3 jenis ikan tersebut unuk dilepas, Fitri menjelaskan bahwa proses adaptasi ikan itu cepat, ikan cepat besar dan juga ikan tersebut cepat berkembang. “Jadi lokasi air darat ini berpotensi untuk mempercepat tumbuh kembangnya jenis ikan ini. ”pungkasnya. 

Dalam kesempatan tersebut, sebelum proses pelepasan bibit ikan, terlebih dahulu dilakukan seremonial pemberian bibit pada masyarakat dilokasi Sumber air Sentong yang menjadi lokasi pusat acara oleh Kepala DKP Budi Krisyanto serta Kepala BLH Tutang Aribowo. (Suh)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement