RSUD Dr M Saleh Jadikan Ajang Semipro Fasilitas Layanan Gratis

PROBOLINGGO - Seolah tak menyia-nyiakan momen tahunan Seminggu dikota Probolinggo (Semipro) tahun 2016 ini, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Muhamad Saleh melakukan rangkaian kegiatan yang bersifat sosial diajang tersebut.

Seperti yang yang nampak pada stan RSUD ini yang berada di sisi timur Alun-alun kota Probolinggo, tempat dijadikan pusat kegiatan Semipro .  instansi ini turun dengan menyajikan berbagai informasi terkait Visi dan Misi Rumah Sakit yang banyak tidak diketahui oleh masyarakat. 

Selain itu, RSUD Dr M Saleh juga menurunkan kegiatan yang berinteraksi secara langsung dengan masyarakat berupa pemberian layanan cek tensi darah, gula darah serta konsultasi kesehatan dengan tenaga medis yang disediakan oleh pihak panitia RSUD dilokasi tersebut.

Agenda pemberian layanan kesehatan gratis ini, dimanfaatkan oleh masyarakat secara maksimal. Hal tersebut dapat disaksikan ketika sejumlah warga pengunjung Semipro ke 8 tahun 2016 ini, berkesempatan memeriksakan kesehatannya di stan tersebut. “Dengan pengecekan kesehatan dilokasi ini, kami tidak harus mengeluarkan biaya alias gratis. 

Jadi setidaknya dapat mengurangi pengeluaran kami untuk keperluan mengecek kesehatan.”Ujar Edi, Warga Kelurahan Kanigaran kota Probolinggo yang dalam kesempatan ini , berkesempatan memeriksakan tensi darahnya.

Ditempat yang sama, dr Muhammad Haekal, dokter muda yang berada di stan RSUD tersebut dan sekaligus koordinator panitia RSUD diajang Semipro ini, mengatakan untuk tema yang diambil instansinya (RSUD-red) dalam ajang Semipro ini, masih tetap mengusung tema sosial. 

“Jadi kami menurunkan pelayanan kesehatan secara gratis yang meliputi pemeriksaan tensi darah serta pengecekan gula darah. Untuk hal lain yang bersifat konsultasi mengenai kesehatan, kami akan membuka pintu guna memberi jawaban atas pertanyaan masyarakat. Tentunya akan kami jawab sesuai dengan keilmuan yang kami milki.”Ujarnya.

Sementara Direktur RSUD Dr  Muhamad Saleh, dr Bambang Agus Suwignyo M.MKes saat diwawancarai menyangkut partisipasi instansinya di gelaran Semipro tersebut mengatakan bahwa instansinya secara terbuka membuka peluang bagi masyarakat dalam memanfaatkan layanan yang diberikan. “kami berharap, warga bisa memanfaatkan fasilitas layanan yang diberikan oleh RSUD. Semuanya tidak ada yang dipungut biaya, alias gratis.”tegasnya. (Suh)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement