Kunker DPR-RI Disambut Baik Oleh Para Aktivis Kabupaten Sampang


SAMPANG – Dalam rangka Reses anggota DPR-RI H. Zainudin Amali dari Fraksi Partai Golkar melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Sampang disambut baik beberapa aktivis dan organisasi yang ada di Sampang, Rabu (03/08/2016).

Agenda kunjungan kerja dilkasanakan di Gedung Karta Sampang dihadiri  beberapa aktivis, mahasiswa dan beberapa ketua organisasi yang ada di Sampang. Pertemuan itu tidak hanya silaturahmi serta bertatap muka  akan tetapi nantinya dilangsungkan kegiatan diskusi antara aktivis dan anggota DPR-RI dari Partai Golkar yang duduk di Komisi I ini.

Zainudin Amali dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan kunjungan kerja kali ini bukan hanya di Kabupaten Sampang akan tetapi juga dilaksanakan di tiga Kabupaten di Madura diantaranya Kabupaten Bangkalan, Pamekasan dan Sumenep, dilanjutkan dengan pemaparan bahwa dirinya mendorong sumber daya manusia (SDM) warga Madura untuk terus ditingkatkan, hal itu untuk mengimbangi perkembangan pembangunan yang belakangan ini semakin pesat.

“Potensi alam yang ada di Madura sangat melimpah, mulai dari potensi laut hingga potensi minyak dan gas bumi, namun keterlibatan masyarakat di posisi penting perusahaan tersebut sangat terbatas, karena rata-rata pengelolanya ditangani pihak asing” tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut Zainduin Amali juga mendapatkan, banyak masukan dari masyarakat terkait dengan pembangunan infrastruktur di kepulauan yang sangat tertinggal, termasuk juga banyaknya warga Sampang yang menjadi TKI keluar negeri namun sulit mendapatkan perlindungan dan keamanan dari pemerintah, “Semua masukan yang didapat akan menjadi pembahasan dikomisi agar kedepan segera ditindak lanjuti, dan kita juga akan koordinasikan dengan anggota DPR RI yang lain ,“ tegasnya.(din)
Lebih baru Lebih lama
Advertisement