Wabup Qosim Hadiri Buber Dan Santunan Anak Yatim


GRESIK - Mendekati akhir bulan suci ramadhan, keluarga besar DR Bambang S SH M.HUM, telah Silaturrahim di masjid Al-Muhajirin yang berada diwilayah desa boteng kecamatan Menganti Gresik, sekaligus melaksanakan buka bersama dan  santunan bagi anak yatim dengan asuhan Ustad Drs Mustajab.

Acara buka bersama dan santunan anak yatim dihadiri langsung oleh Wakil Bupati (Wabup) Gresik, Moch Qosim, beserta pengurus Yayasan Masjid Al-Muhajirin sehingga acara tersebut tambah semarak karena dihadiri langsung oleh orang nomor dua dari Gresik.

Dalam sambutannya, Ustad Drs Mustajab mengatakan, Kegiatan buka puasa bersama dan pemberian santunan anak yatim merupakan kegiatan rutin tahunan yang biasa dilaksanakan pada bulan suci ramadhan dan mudah-mudahan yang diberikan kepada anak asuhan kami (anak yatim) nantinya akan mendapatkan balasan dan imbalan yang lebih besar. Dan kami sangat berterima kasih kepada wabup Gresik, Moch Qosim yang hadir dalam acara tersebut,” kata Ustad Mustajab.

Menurut DR Bambang S SH M.HUM, yang mempunyai kepeduliannya terhadap anak yatim mengatakan,“ Ini sudah menjadi kegiatan kami setiap tahunnya mengadakan acara buka bersama dengan anak yatim dan santunannya. Dan kami mengucapkan Alhamdulillah kepada Ustad Mustajab karena semua berjalan dengan lancar sampai dihadiri Pak Qosim Wabup Gresik,” kata  Bambang.

Sementara itu, Wakil Bupati Gresik Mohammad Qosim dalam ceramahnya jelang berbuka puasa menyampaikan, Santunan bagi anak yatim, merupakan salah satu wujud berbagi kebahagiaan yang sudah seharusnya dilakukan antar sesama, dan besok di akhirat dijamin akan masuk surga. 

Ia juga menyampaikan dihadapan orang yang hadir, bahwa Ramadhan sebagai bulan introspeksi diri untuk meningkatkan ibadah kepada Sang Pencipta. “Kata Rasulullah, Orang yang menyantuni anak yatim itu sangat dekat dengan dirinya di surga nanti ibarat dua jari yang selalu berdampingan,” kata Qosim. (Zai)

Lebih baru Lebih lama
Advertisement