Blogger Tiongkok Apresiasi Peran Perempuan Dikota Surabaya





Surabaya Newsweek - Kota Surabaya dengan segala potensi wisata, keindahan taman dan keberagaman penduduknya, ternyata menjadi perhatian bagi ke-enam blogger (sebutan untuk seseorang penulis yang memiliki domain blog di internet) asal Tiongkok. , dengan didampingi penerjemah, serta perwakilan dari Keduataan Besar Republik Indonesia (KBRI) Beijing, dan perwakilan dari Kementrian Pariwisata, ke-enam blogger ini langsung disambut oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Surabaya, Wiwiek Widayati, dengan didampingi Kepala Bagian Kerjasama, Dewi Wahyu Wardani, di ruang rapat Dinas Kebudayaan dan Pariwasata Kota Surabaya, Gedung Siola lt.2, Surabaya.

Ke-enam blogger yang memiliki pengikut sangat banyak ini, berasal dari berbagai latar belakang yang berbeda. Mr. Zheng Yuanjie menjelaskan, bahwa netizen (pengguna internet) di tiongkok sendiri, sudah berada di atas angka 1 juta pengguna. Oleh karena itu, dengan menggunakan blog, kunjungan mereka ke Kota Surabaya akan segera di-unggah, dan mereka dapat saling berbagai dengan pengikut mereka di dunia maya.

Mr. Zheng Yuanjie yang sebelumnya telah pergi ke beberapa negara seperti, Israel, Jepang dan Korea Selatan sendiri. Memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada pemerintah kota Surabaya, dikarenakan pada hari libur, para pejabat pemerintahkan ini masih mau menyambut para blogger  ini di tempat kerja mereka.

“Saya mewakili para blogger yang ada di sini, mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada para hadirin yang ada di sini, dikarenakan di hari libur ini, para hadirin masih berkenan untuk menyambut kami. Mengingat Kota Surabaya dan Tiongkok telah menjalin hubungan yang baik, kedepannya melalui kunjungan ini, kami harap dapat meningkatkan kerja sama,” imbuh pria yang juga mendapat predikat sebagai duta anti pembajakan oleh The Press and Publication Administration Of The People’s Republik Of China.

Ke-enam blogger tersebut ialah, Ms. Chu Zihan, ini merupakan penulis terkenal di Tiongkok, seorang editor dan penasehat utama bagi media-media cetak dan televisi di Tiongkok dengan jumlah pengikut di Sina Micro-blog sebanyak 46,48 juta pengikut. Mr. Qin Sheng yang merupakan seorang biksu Buddha ini, memiliki pengikut di Sina Micro-blog sebanyak 38,59 juta pengikut, Mr. Zheng Yuanjie adalah seorang penulis modern dan banyak digemari oleh kalangan anak muda, dengan jumlah pengut di Sina micro-blog mencapai 6,48 juta pengikut. Mr. Ma Xiaolin yang merupakan CEO blshe.com dan juga pakar senior di isu-isu internasional ini memiliki pengikut sebanyak 5 juta pengikut di Sina micro-blog-nya. Sementara dua blogger lainnya adalah, Ms. Li na yang merupakan editor utama Globaltimes.com dan Ms. Zhu Xiaolei yang merupakan jurnalis senior Huanqiu.com yang seragam menggenakan kemeja berwarna putih dengah bawahan berwarna hitam.

Selain tertarik dengan penataan kota, ke-enam blogger ini juga tertarik akan peran perempuan dalam pemerintahan. Kepala Bagian Kerjasama, Dewi Wahyu Wardani menjelaskan, peran perempuan dalam pemerintah kota adalah sama rata. Bahkan, di Kota Surabaya,  ada beberapa Kepala Dinas yang berhubungan dengan pekerjaan fisik seperti, Dinas Pekerjaan Umum dan Dinas Pemadam Kebakaran, keduanya dipimpin oleh perempuan.

Ms. Chu Zihan, yang saat itu mengenakan atasan berwarna biru ini langsung berdecak kagum, ia langsung memberikan pertanyaan dapatkan ia melihat langsung ke lapangan para petugas lapangan perempuan tersebut?. Sebelumnya Ms. Chu Zihan hanya tau melalui dunia maya bahwa kota Surabaya dipimpin oleh seorang walikota perempuan. Menurutnya, hal tersebut adalah hal yang jarang terjadi di tempat asalnya. “Dapatkah kami bertemu dengan para petugas di lapangan?, terutama petugas pemadam kebarakan?,” pertanyaan tersebut diikuti decak kagum antusias para blogger lainnya.

Kepala Dinas Budaya dan pariwisata kota Surabaya, Wiwiek Widayati berusaha mengamini keinginan ke-enam blogger tersebut. Ia mengatakan, bahwa nanti sesuai jadwal yang diberikan, para blogger ini akan disempatkan untuk bertemu para Srikandi (pasukan pemadam kebakaran perempuan Kota Surabaya). “Setelah kunjungan nanti pihak kami akan mencoba membawa teman-teman blogger untuk berkunjung ke salah satu posko pemadam kebakaran untuk bertemu para Srikandi,” Imbuh Wiwiek.

Rencanyanya, setelah bertemu dengan para Srikandi ini. Malamnya, para blogger ini akan menyaksikan gelaran pertunjukan wayang potehi dan wayang orang di Gedung Balai Budaya, Komplek Balai Pemuda, Kota Surabaya untuk menikmati sajian budaya lokal milik Indonesia. Rencanya, rangakaian kunjungan mereka di Kota Surabaya ini, akan langsung diunggah ke blog milik mereka, agar bisa dinikmati segera oleh para penggikut mereka atau yang lebih lazim disebut follower. (Ham )

Lebih baru Lebih lama
Advertisement