KPU Surabaya Launching Pilwali 2015 Berintegritas




Surabaya Newsweek - KPU Surabaya dengan bangga menggelar launching tahapan Penyelenggaraan Pilwali Kota Surabaya Tahun 2015 sekaligus menandai bahwa KPU Surabaya akan melakukan sosialisasi kepada semua lapisan masyarakat," kata Robiyan Arifin, S.H, M.H, Ketua KPU Kota Surabaya pada Selasa (16/6/15).

Robiyan menyatakan, acara Launching Pilwali Kota Surabaya 2015 dirancang agar semarak dan menghibur. "Prosesi launching Pilwali Kota Surabaya 2015 ini selain memperkenalkan dan mensosilisasikan ke masyarakat terkait kesiapan KPU Kota Surabaya dalam penyelenggaraan juga sekaligus untuk memperkenalkan maskot, jingle dan mars Pilwali Kota Surabaya yang semuanya hasil partisipasi dan dijamin produk asli masyarakat," kata Robiyan.

Atas nama KPU Kota Surabaya, Robiyan memberikan penghargaan atas peran serta dan partisipasi aktif sejumlah warga baik Kota Surabaya maupun dari luar kota Surabaya yang ikut dalam lomba maskot, jingle dan mars Pilwali Kota Surabaya.

Dalam launching ini, pemenang ketiga kategori lomba itu secara khusus akan diperkenalkan. Karya dari juara pertama dari masing-masing kategori akan digunakan dalam proses sosialisasi penyelenggaran Pilwali Kota Surabaya. “Mulai hari ini, ketiga hasil karya itu resmi diperkenalkan dan dipertontonkan kepada publik Surabaya," ujar pria yang lahir di Situbondo itu.

Robiyan menyampaikan ucapan selamat kepada para pemenang ketiga kategori lomba yang telah digelar KPU Kota Surabaya itu. "Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada para juri yang secara teliti, jernih dan mengutamakan objektivitas dalam memilih karya-karya dari ketiga kategori tersebut sehingga terpilih tiga yang terbaik dari masing-masing kategori. “Ini intinya pilihan best of the best," ungkap pria yang menyelesikan pendidikan pasca sarjananya di Universitas Bhayangkara.

Seperti diketahui nominator Lomba Cipta Maskot terdiri atas 1.  Situr Kuswantoro (Sidoarjo), 2. Anggoro Adhi Nugroho (Banjarnegara), dan 3. Edy Minto Prasaro (Surabaya). Nominator kategori Lomba Cipta Jingle terdiri atas 1. L. Agus Wahyudi M (Yogyakarta), 2. Shodik Wardoyo (Yogyakarta), dan 3. Fahmi Arsyad Said (Yogyakarta). Nominator kategori Lomba Cipta Mars terdiri 1. Mardavia Prasetyaning Edi (Surabaya), 2. L. Agus Wahyudi M (Yogyakarta), dan 3. Ari Fatmawati (Sidoarjo).

Total karya yang masuk untuk ketiga kategori berjumlah 160 karya dengan rincian, maskot 90 karya, sedangkan mars 30 karya dan jingle 40 karya.Hadiah lomba untuk masing-masing  kategori Juara 1 memperoleh hadiah  Rp 15 Juta, Juara 2 memperoleh Rp 6 juta dan Juara 3 memperoleh Rp 4 juta. Masing-masing nominator juga mendapatkan piagam penghargaan dari KPU Kota Surabaya.

Robiyan menjelaskan dalam acara Launching Pilwali Kota Surabaya 2015 ini, KPU Kota Surabaya menyebarkan 1.000 undangan untuk semua pihak mulai Gubernur Jawa Timur, Pemerintah Kota Surabaya, Forpimda, Panwas Kota Surabaya, tokoh masyarakat, akademisi, unsur penyelengara baik PPK maupun PPS,serta LSM, Ormas, dan OKP.

"KPU Kota Surabaya juga secara khusus mengundang KPU RI, dan dipastikan akan dihadiri oleh Anggota KPU RI Arief Budiman," ucap Robiyan. ( Ham )



Lebih jauh rencana agenda acara launching Pilwali Kota Surabaya 2015 sebagai berikut:
1.     Launching Pilwali Surabaya 2015 pada Selasa, 16 Juni 2015, dilakukan di Gramedia Expo Jl. Basuki Rahmat Surabaya. Acara dimulai pada 19.30 hingga 21.30 WIB. Acara dimulai dengan pembukaan dan disusul dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan Doa Sukses Pilwali Surabaya oleh KH Moch. Munief, Sekretaris MUI Kota Surabaya.
2.     Dalam kesempatan itu, Ketua KPU Kota Surabaya Robiyan Arifin, SH, MH akan  memberikan kata sambutan, yang dilanjutkan dengan Perform Tarian & Medley Orkestra Jembatan Merah, Semanggi Surabaya, Tanjung Perak, Surabaya Oh Surabaya, Rek Ayo Rek, dan Kebyar-Kebyar oleh Cita Entertainment Orkestra.
3.     Selanjutnya, Kata sambutan dari Anggota KPU RI (Arief Budiman). Setelah itu dilaksanakan Launching Pilwali Surabaya 2015 yang ditandai dengan penabuhan perkusi bersama oleh Anggota KPU RI Arief Budiman, Ketua KPU Jawa Timur Eko Sasmito, SH dan lima Komisioner KPU Surabaya (Robiyan Arifin, SH, MH, Nurul Amalia, SSi, Purnomo Satriyo P., SH, MH, Nur Syamsi, SPd, dan Miftakul Ghufron, SAg)
4.     Bersamaan dengan penabuhan perkusi, animasi maskot dan backsound Jingle Pilwali muncul di LED serta convetti merah-putih diletuskan. Maskot dan Jingle Pilwali Surabaya yang di-launching adalah pemenang pertama lomba yang diselenggarakan oleh KPU Surabaya dan diikuti oleh ratusan peserta dari Surabaya dan sekitarnya.
5.     Saat launching, juga diumumkan juara kedua dan ketiga untuk Lomba Maskot dan Jingle dan Mars Pilwali.
6.     Penyerahan Hadiah Lomba Cipta Maskot Pilwali, Jingle Pilwali, dan Mars Pilwali kepada para pemenang dilakukan oleh lima komisioner KPU Surabaya. Ketika Perform Orkestra dan Tarian Pilwali Surabaya Berintegritas, para undangan diajak menyanyikan Mars Pilwali Surabaya yang syairnya dipandu lewat LED.
Lebih baru Lebih lama
Advertisement