Club OASE ‘Bodong’ Dibiarkan

SurabayaNewsweek- Pengusaha pemilik hiburan di Kota Surabaya  semakin menjamur bak tower yang sekarang ini mewarnai di kota Pahlawan, namun anehnya, tempat hiburan ini tidak pernah tersentuh oleh penegak Perda, Padahal, tidak memilki ijin sama sekali, tentu saja ini akan berpengaruh terhadap Penghasilan Asli Daerah ( PAD ) Surabaya, yang seharusnya bisa mendongkrak peningkatan retribusi untuk daerah, malah ini mengalami kebocoran dan merugikan Negara.

Keberadaan Rekreasi Hiburan Umum (RHU ), yang tidak mengantongi ijin ini dinilai sangat berani dalam menjalankan bisnisnya , berarti efek jerah yang dilakukan oleh penegak Perda selama ini, untuk menertibkan pengusaha- pengusaha bandel yang ada di Surabaya, tidak membuat pengusaha yang satu ini takut , malah melakukan bisnisnya secara terang- terangan di wilayah bisnis Ruko HR Muhammad Square.

Aksi nekad Pengusaha  ini , yang memiliki  bisnis ini antara lain , Club, Bar, dan Karaoke Dewasa yang menyediakan purel ( Wanita penghibur ), terkesan dibiarkan oleh Penegak Perda Kota Surabaya.

Informasi yang dihimpun media ini dilapangan menjelaskan bahwa,  RHU Club OASE, dijalan HR Muhammad tepatnya di Ruko dipastikan tidak ada ijinnya sama sekali.

“ Club OASE ini tidak ada ijinnya lho mas, tapi bisa buka, kenapa tidak ditertibkan oleh satpol PP iya,” Ujar nya , yang mewanti- wanti namanya tidak ingin di publikasikan.     

Bahkan menurutnya, pengunjung bisa memesan cewek- cewek cantik dan seksi, yang sudah disediakan oleh managemen OASE, untuk pemandu lagu serta menghibur untuk menemani minum,” Ungkapnya.
   
Namun demikian, bukan serta merta menuding bahwa Club OASE, tidak memiliki ijin , Media ini melakukan kroscek terhadap sumber Dinas Pariwisata Surabaya, disitulah terkuak keterangan pasti bahwa, Club OASE tidak memiliki ijin sama sekali.
“ Berdasarkan data yang ada pada kami , Club OASE, belum memiliki ijin TDUP, bahkan untuk Ijin IMB dan HO nya mohon juga di chek juga mas, di Dinas Cipta Karya dan Lingkungan Hidup , akau rasa jga tidak ada mas,” Tandas Kepala Bidang ( Kabid ) RHU Fauzi M Yos. ( Ham )  

   


Lebih baru Lebih lama
Advertisement